All About Technologi

Wah, Ada PC Android dalam USB Flash Disk



Sebuah PC Android dalam USB flash disk yang dinamai Model MK802 ditawarkan oleh sebuah produsen Cina. Dijajakan US$ 74 di aliexpress.com,  PC itu dimotori prosesor 1,5GHz Allwiner A10, RAM 512MB dan punya kapasitas simpan 4GB. PC juga telah dilengkapi Google Android 4.0, dan kalau mau bisa dipasangi beragam varian Linux seperti Ubuntu atau Debian.

Produk ini menarik karena datang dengan port HDMI, dan bukannya konektor HDMI. Artinya, kamu bisa mengoneksikannya ke displai eksternal (kabel HDMI harus dibeli sendiri).  Sebuah slot microSD untuk menambah kapasitas simpan juga tersedia.

Koneksi lainnya mencakup dukungan USB host untuk periferal, sebuah port USB ukuran normal, satu port micro USB, WiFi 802.11b/g dan dukungan untuk memutar video HD dalam beragam format media. Tidak ada output composite atau VGA, maupun port SATA.

Mau tahu berapa besar PC Android-on-a-stick yang saat ini dipasarkan sebagai Internet device itu? Dimensinya 3,5″ x 1,4″ x 0,5” (8,89×3,56×1,27 cm). Bobotnya sekitar 7 ounces (200 gram).

** O ya, remote tak tersedia di unit ini, jadi kalau mau menggunakannya sebagai media player kamu harus memakai mouse dan keyboard nirkabel.



Responses

0 Respones to "Wah, Ada PC Android dalam USB Flash Disk"

Posting Komentar

Categories

Recent Comments

Popular Posts

Return to top of page Copyright © 2011 | Platinum Theme Converted into Blogger Template by Hack Tutors